UNUHA Hadiri Lauching Pameran Produk Batik Ulu

UnuhaNews. Universitas Nurul Huda (UNUHA) melalui Pusat Kajian Komeringnya menghadiri Lauching Pameran Produk Batik Ulu Berbahan Alami dari Perkumpulan Pecinta Aksara Ulu (PAU) Sumatera Selatan melalui Fasilitasi Bidang Kebudayaan (FBK) Kemendikbudristek Republik Indonesia. Kegiatan yang bertemakan “Kearifan Lokal (Sandang, Pangan dan Papan) Untuk Kekinian dan Masa Depan” dipusatkan di Lapangan Bukit Siguntang Palembang, Minggu (22/10).

Kepala Pusat Kajian Komering bersama peserta lain

Kepala Pusat Kajian Komering, Jelita, M.Pd yang mewakili rektor mengatakan bahwa tujuan kegiatan ini adalah mengenalkan kebudayaan Aksara Ulu Sumatera Selatan dalam bentuk batik dengan bahan alami dan ramah lingkungan, dengan demikian masyarakat bisa mengenal tulisan Aksara Ulu Sumatera Selatan.

“Pusat Kajian Komering UNUHA kedepanya punya rencana untuk mengadakan kegiatan serupa dengan memfasilitasi mahasiswa dan masyarakat umum dalam pelatihan Aksara Ulu Sumatera Selatan” ungkap Jelita.

Kepala Pusat Kajian Komering mendapatkan cinderamata

Kegiatan dibuka langsung oleh Gubernur Sumatera Selatan yang diwakili oleh Staf Ahli Pemerintahan Drs. Firmasyah, M.Si,. Dalam sambutanya, Firmansyah menyampaikan bahwa gubernur mendukung kegiatan tersebut sebagai upaya melestarikan Penulisan Aksara Ulu Sumatera Selatan dalam kerajinan batik, hal ini di samping untuk menyalurkan bakat juga bisa meningkatkan ekonomi kreatif yang ramah lingkungan.

Dalam kesempatan tersebut juga diberikan secara simbolis beberapa kerajinan batik yang dipadukan dengan tulisan Aksara Ulu kepada tamu undangan dengan berbagai motif.  Diantaranya motif Bunga Enim, Kujur, Sungai Komering, pohon duku komering, Jembatan Ampera dan Naga. Kesemua motif mencirikan khas budaya dari Provinsi Sumatera Selatan. (Rm)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *